Berita KPU Daerah

Pembekalan KPU untuk Relasi di Lutra

Masamba, kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara (Lutra) menggelar Rapat Koordinasi dengan Relawan Demokrasi (Relasi). Kegiatan yang berlangsung di Media Center KPU Lutra ini turut dihadiri Komisioner KPU Lutra Divisi Keuangan Umum dan Logistik Srianto di dampingi oleh Sekretaris KPU Lutra Andi Kasmawati serta Staf Sekretariat Ramadhan Iqbal.

Dalam penjelasannya, Srianto mengatakan bahwa pertemuan ini adalah untuk memberikan pembekalan sebagai modal dalam melakukan sosialisasi di segmennya dengan berbasis keluarga. Dia berharap relasi dapat bekerja dengan baik serta memberikan pemahaman demokrasi kepada masyarakat agar dapat meningkatkan partisipasi pemilih dan masyarakat 78 persen. “Serta dapat menjaga pergaulan dalam melaksanakan tugas jangan jadi pengamat selalu bersikap yang adil serta menjaga kehormatan sebagai Relasi,” kata Srianto Rabu (18/4/2018). 

Menurut dia di tengah-tengah apatisme masyarakat terhadap pemilu dan pilkada menjadi tantangan bagi relasi untuk membangun kembali kesadaran masyarakat. Khususnya untuk menggunakan hak politik pada pilgub Sulsel yang akan dilaksanakan tanggal 27 juni 2018. “Relasi ini direkrut dari orang-orang yang mempunyai kepedulian pada demokrasi dan pemilu. Relawan ini harus berasal atau tergabung komunitas tertentu dimana mereka mempunyai kegiatan yang rutin seperti pengajian, kelompok organisasi masyarakat, pemilh pemula,” jelas Srianto. 

Sekretaris KPU Lutra Andi Kasmawati melanjutkan, pertemuan dengan Relasi untuk memberikan arahan tentang tugasnya dan sekaligus mengambil bahan sosialisasi yakni baju dan spanduk. Selain itu dia juga melihat pertemuan ini untuk memberikan pemahaman kepada Relasi tentang tatacara membuat laporan kegiatan dalam melakukan sosialisasi. “Sebagai langka awal kami akan memantau  semua kegiatan Relasi ini lewat WhatsApp,” tutup Andi. (ramadhan iqbal/ed diR)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 782 kali